Sobat bulutangkis semua pasti udah pada tahu kan tentang perceraian antara Butet/Owi (red: Liliyana Natsir/Tontowi Ahmad) sama Praveen/Debby?
Berita ini udah muncul sejak beberapa bulan yang lalu, kalau Butet/Owi yang sejatinya ganda campuran terbaik Indonesia ini bakal dipisah di Hongkong Open. Mereka bakal bermain dengan pasangan baru masing-masing. Butet berpasangan sama pemain junior lainnya yang gak kalah keren yaitu Praveen Jordan yang sebelumnya berpasangan sama Debby Susanto. Dan Debby Susanto yang ditinggal sama Praveen akhirnya dipasangkan dengan Tontowi Ahmad.
Awalnya banyak pro dan kontra soal pasangan-pasangan ini, terutama Owi/Butet. Saat ini mereka menempati peringkat 2 dunia. Gelar juara yang pernah mereka raih pun enggak main-main. Mulai dari 3 kali juara All England berturut-turut (2012, 2013, 2014) sampai Juara Dunia 2013 di Guangzhou, China.
Kontra muncul mungkin karena saat ini mereka adalah ganda campuran terbaik Indonesia dan menempati peringkat 2 pula. Sedang ganda pelapis belum mampu menggantikan posisi mereka.
Namun mari kita berkaca dari negeri ginseng, Korea. Pasangan ganda putra Lee Yongdae/Ko Sunghyun menempati peringkat 1 dunia. Namun saat itu, meraka selalu kalah dengan ganda putra Indonesia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. Akhirnya Korea memutuskan untuk memisah ganda terbaik mereka saat berada di peringkat puncak dunia.
Kini Lee Yongdae yang berpasangan dengan Yoo Yoenseong semakin terasa menguasai dunia. Karena Hendra/Ahsan pun kini mengalami kesulitan untuk mengalahkan mereka.
Berpikir positif dari tindakan Korea ini, kita semua berharap agar ganda campuran baru ini mampu memberikan prestasi yang jauh lebih membanggakan lagi untuk Indonesia.
Semangat! \(^.^)/
0 comments:
Post a Comment